Majelis Klaten - Masjid Al Huda demikian penamaan saat ini, terletak di Dusun Padangan, Glodogan, Klaten Selatan, Klaten.
Masjid ini tidak jauh dari Masjid Kajoran yang berada di arah sebelah selatan. Dan Masjid Irodatain yang kemarin pernah diulas, di arah sebelah baratnya.
Masjid Padangan terletak pinggir jalan raya. Merupakan jalur alternatif yang sangat ramai sejak pasca Perang Diponegoro. Karena berdasarkan peta Belanda dari de Stuers 1835 M dan tutur masyarakat tidak jauh dari Masjid Padangan berdiri benteng stelsel milik Belanda.
Masjid Padangan pernah mengalami renovasi. Sudah tidak terlihat cagak papat atau 4 tiang masjid, sudah tidak terlihat pawestren, sudah tidak terlihat mahkota masjid maupun kolam depan masjid. Peninggalan yang tersisa tinggal bedug masjid gaya Surakarta yang bertuliskan Jawa.
Di belakang masjid terdapat nisan-nisan tua dari gaya Bayatan dan Mataraman. Di selatan masjid terdapat sendang yang cukup luas dengan air beningnya. Di sebelah baratnya terdapat sendang yang lebih kecil juga dengan air yang bening.
Dahulu di lingkungan masjid dan makam terdapat beberapa jenis pohon seperti kemuning, timo, mentaok dan beringin di atas sendang yang besar tadi.
Tradisi yang masih lestari di lingkungan masjid adalah Sadranan.

0 Komentar